Thursday 2 May 2013

Pertahankan pasar, Carrefour mulai layani belanja pesan antar



Pertahankan pasar, Carrefour mulai layani belanja pesan antar
Carrefour Singapura. REUTERS/Tim Chong


PT Trans Retail Indonesia atau yang dikenal dengan Carrefour mulai 1 Mei lalu membuka layanan belanja pesan antar. Strategi ini sebelumnya telah dilakukan oleh beberapa ritel asal Jepang, Rakuten dan lokal Sukamart.

"Per 1 Mei Carrefour memberikan layanan baru, home delivery service. Dengan layanan ini, pelanggan dapat menerima barang belanjaan maksimal 24 jam," ujar Koordinator Program Home Delivery Service PT Trans Retail Indonesia Rudy Suwandy dalam media gathering di Carrefour Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (2/5).

Rudy mengatakan, layanan tersebut tidak mengharuskan pemungutan biaya tambahan untuk pengantaran belanja pelanggan. Namun, hal tersebut hanya berlaku untuk pengantaran radius 500 meter saja. Selebihnya, akan dikenakan biaya tambahan Rp 30.000.

Meski begitu, sebagai bahan percobaan, layanan ini baru dijalankan di Jakarta saja. "Kita coba dulu untuk daerah yang paling rumit trafficnya. Kalau Jakarta sudah solve, baru daerah yang lain," kata dia.
http://www.merdeka.com

No comments:

Post a Comment